Header Ads

Tak Terima Gurunya Dimutasi, Pelajar SMA Di Aceh ini Unjuk Rasa

LHOKSUKON, HabaAtjeh – Ratusan pelajar di SMAN 1 Baktiya Barat, Aceh Utara, berunjuk rasa menyuarakan penolakan mutasi terhadap lima guru disekolah tersebut, senin (26/2/2018).

Khawatir akan terjadi aksi anarkis, aparat polsek Baktiya Barat bersama anggota Koramil 18/BB langsung terjun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) guna menemui para pelajar yang berunjuk rasa dihalaman sekolah.
Kanit Binmas Polsek Baktiya Barat Agus Maulizar saat mencoba menenangkan para pelajar SMA

“Kita lakukan upaya mediasi dengan pelajar, meminta perwakilan mereka untuk bisa menyampaikan aspirasinya diruangan dengan komite sekolah dan kepala sekolahnya, jadi tidak dengan berunjuk rasa dilapangan”. Ujar Kanit Binmas Polsek Baktiya Barat Bripka Agus Maulizar kepada HabaAtjeh.

Sementara itu Kapolres Aceh Utara AKBP Ir. Untung Sangaji melalui Kapolsek Baktiya Barat Iptu Musa mengatakan pihaknya sepenuhnya mengawal aksi unjuk rasa para pelajar mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

“Hasil mediasi, Komite sekolah meminta kepada kepala sekolah untuk merespon permintaan siswa untuk menghindari konflik berkelanjutan, dan Kepala Sekolahnya juga akan berupaya melakukan koordinasi dengan dinas pendidikan terkait mutasi lima guru disekolah itu”. ungkap Iptu Musa.

Informasi yang dihimpun HabaAtjeh, lima yang dimutasi yakni Al Imran, S.Pd Guru penjaskes, Abdullah, S.Pd Guru matematika, lalu guru Agama Lukman, S. Ag dan Badriah, S.Ag serta guru Fisika Ismaliyana, S.Pd.

Pemutasian lima guru tersebut dikarenakan tidak cukup jam mengajar.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
close
Banner iklan disini